S1 · Teknik Sipil · Universitas Jember

Jember
Rp 500.000 - Rp 5.000.000/Semester
Akreditasi A
Full Time
Belum ada rating

Highlights

Program Studi S1 Teknik Sipil merupakan salah satu Prodi di FT UNEJ. Prodi ini berdiri berdasarkan Surat Keputusan Dirjen DIKTI Nomor 1990/D/5/2002, tertanggal 20 September 2002. Prodi S-1 Teknik Sipil awalnya beroperasi di JL.Slamet Riyadi No. 62 Patrang Jember, dengan peringkat akreditasi terakhir adalah "A" yang dikeluarkan oleh BAN PT dengan Surat Keputusan No. 1269/SK/BAN-PT/Akred/S/V/2018, yang masa berlakunya akan berakhir 21 September 2023. Selanjutnya operasional prodi S1 Teknik Sipil berpindah ke wilayah kampus TEGAL BOTO Jl. Kalimantan No. 37, telepon 0331-410241, fax 0331-410241, hingga saat ini. Saat ini Prodi S1 Teknik Sipil dipimpin oleh seorang Ketua Program Studi Dr. Anik Ratnaningsih,S.T.,M.T yang diangkat berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 334/UN25/KP/2015 tanggal 12 Januari 2015 sampai kurun waktu 4 tahun setelah tanggal ditetapkannya keputusan tersebut.

Berikut ini adalah kurikulum atau sebaran mata kuliah per semester jurusan Teknik Sipil di Universitas Jember
NoNama mata kuliahKredit
1Matematika 14
2Fisika2
3Teknologi  Informasi2
4Gambar Teknik2
5Teknik Bahan Bangunan3
6Praktikum Uji Material Bangunan1
7Bahasa Indonesia2
8Pendidikan Agama2
9Statistika2

* Dapat berubah sewaktu-waktu, kunjungi website resmi kampus untuk data terkini

Cari program studi impianmu dan lihat lebih banyak informasi seperti akreditasi jurusan, peluang masuk, biaya kuliah (biaya sumbangan, biaya per semester, dan biaya uang kuliah tunggal (UKT)), kurikulum atau sebaran mata kuliah per semester, dan review dari mahasiswa dan alumni.