S1 · Sastra Inggris · Universitas Padjadjaran

Sumedang
Rp 500.000 - Rp 5.000.000/Semester
Akreditasi A
Full Time
Belum ada rating

Highlights

Program Studi Sastra Inggris Universitas Padjadjaran didirikan pada tahun 1958 bersamaan dengan terbentuknya Fakultas Sastra, Universitas Padjadjaran. Pada awalnya Program Studi Sastra Inggris amat berutang budi pada dukungan dari para relawan yang berasal dari mancanegara. Sering dengan waktu Program Studi Sastra Inggris telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu situs penting dalam pendidikan dan riset di bidang kajian terhadap bahasa, sastra, dan budaya di berbagai bagian dunia yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu, bahasa resmi, bahas kedua, dan bahasa asing, bersamaan dengan telah berevolusinya Fakultas Sastra menjadi Fakultas Ilmu Budaya. Lebih daripada itu, tidak pula berlebihan jika dikatakan bahwa Program Studi Sastra Inggris pun menjadi sumber penting dalam perkembangan linguistik dan kajian sastra-budaya seacra umum di Indonesia, mengingat para dosen yang ada diakui oleh rekan-rekan sebidangnya, bukan saja dalam konteks dunia berbahasa INggris atau Anglofon. Dengan konsisten Program Studi Sastra Inggris bertujuan untuk menjadi program studi unggul dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi kelas dunia yang memiliki komitmen dan integritas yang kuat dalam melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas di bidang bahasa Inggris dan sastra Inggris dalam konteks lokal dan global, serta adaptif terhadap perubahan yang terjadi.

Pada umumnya, terdapat tiga jenis biaya pendidikan kuliah, yaitu biaya yang dibayarkan sekali seperti dana pengembangan pendidikan (DPP) atau uang sumbangan, biaya tahunan, dan biaya kuliah per semester. Berikut ini adalah biaya kuliah jurusan Sastra Inggris di Universitas Padjadjaran
RincianJumlah
Biaya per Tahun-
Biaya per SemesterRp 5.000.000
Biaya Lainnya (1)Rp 25.000.000

(1) Biaya Lainnya: biaya yang dibayarkan hanya 1 kali, contoh: Biaya Sumbangan

* Dapat berubah sewaktu-waktu, kunjungi website resmi kampus untuk data terkini

Cari program studi impianmu dan lihat lebih banyak informasi seperti akreditasi jurusan, peluang masuk, biaya kuliah (biaya sumbangan, biaya per semester, dan biaya uang kuliah tunggal (UKT)), kurikulum atau sebaran mata kuliah per semester, dan review dari mahasiswa dan alumni.